Kegiatan Praktek Lapangan
DESKRIPSI SINGKAT PELAKSANAAN KEGIATAN
Pelaksanaan kegiatan
ini terbagi menjadi 3 tahap yaitu :
Tahap Pra Pelaksanaan Kegiatan :
Di lokasi tempat peserta menginap terdapat fasilitas pemandian air panas dan disuguhi pemandangan alam yang menyejukkan. di lokasi sekitar terdapat beberapa lokasi pariwisata air terjun seperti curug cigamea, curug seribu dan sebagainya.
Tahap Pelaksanaan Kegiatan :
Masyarakat yang telah berkumpul dan
dibagi ke dalam beberapa kelompok, dan dilakukan pengumpulan informasi oleh
setiap kelompok peserta kegiatan menggunakan berbagai macam metode dan teknik
yang telah dipelajari selama di kelas. Pada sesi ke 2, kreativitas setiap
peserta diuji. Menggali informasi dari anak-anak membutuhkan suau teknik
tertentu. Pada malam harinya dilakukan refleksi dan evaluasi dari setiap
peserta maupun kelompok mengenai pengalaman yang didapatkan dan juga hambatan
yang dirasakan selama berinteraksi dengan warga.
Setelah acara refleksi dan evaluasi, selanjutnya
acara santai dan barbeque dilaksanakan. Tujuannya yakni untuk membuat suasana
menjadi hangat guna mendekatkan seluruh peserta sehingga mempererat keakraban
serta untuk mewujudkan kebersamaan dan kekeluargaan antar mahasiswa Ilmu
Kesejahteraan Sosial.
Tahap Ketiga, Pasca Pelaksanaan Kegiatan :
Pasca pelaksanaan
kegiatan Turun Lapangan MK. TPPPS 2013. Laporan diberikan setiap panitia dalam
bentuk lisan dan secara informal mengenai proses dan hasil pelaksanaan
kegiatan. Kendala-kendala yang ada, serta usulan-usulan untuk perbaikan ke
depan jika akan mengadakan lagi kegiatan-kegiatan lainnya. Ada beberapa
kendala/kekurangan berdasarkan evaluasi yang di lakukan oleh panitia, namun hal
tersebut tidak berpengaruh secara signifikan terhadap konsep acara secara
keseluruhan, sehingga dapat dikatakan acara dapat berjalan dengan baik dan
lancar.
Lokasi :
Desa Gunung Sari, Bogor
Komentar
Posting Komentar